SELAMAT DATANG DI BLOG MTSN WATAMPONE...***Menjadikan Siswa Unggul Dalam Prestasi Berdasarkan Iman dan Takwa***

Rabu, 11 November 2015

PELATIHAN JURNALISTIK DAN PENULISAN KARYA ILMIAH DI MTSN WATAMPONE

Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) MTsN Watampone memasuki tahun ke-2. Keberadaan KIR di MTsN Watampone masih termasuk belia dibandingkan dengan organisasi lainnya, seperti Drund Band, ROHIS, Pramuka, PMR dan beberapa organisasi lainnya yang ada di MTsN Watampone, sehingga masih ada beberapa program yang belum terealisasikan dari program-program yang telah dibuat pada tahun ajaran 2014/2015.  Salah satu program yang belum terealisasikan adalah pelatihan jurnalistik dan penulisan karya ilmiah yang diprogramkan oleh semua devisi yang ada di organisasi KIR, yaitu devisi Ilmu Pengetahuan Alam dan Lingkungan, devisi Ilmu pengetahuan Sosial dan Kemanusiaan serta devisi Ilmu Pengetahuan Teknologi dan Rekayasa. 

Di tahun pelajaran 2015/2016 inilah program Pelatihan jurnalistik dan penulisan karya ilmiah baru sempat terealisasikan. Tepatnya pada hari Rabu, tanggal 11 November 2015 dan bertempat di Aula MTsN Watampone dengan diikuti oleh sekitar 80-an peserta yang terdiri dari siswa/siswi kelas VII, VIII dan kelas IX.  Pada awal acara pembukaan pelatihan dibuka oleh lantunan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh  Syahrul Ramadhan, disusul  laporan ketua pelaksana KIR Mtsn Watampone oleh Andi Dwi Ananda, lalu sambutan oleh bapak kepala sekolah MTsN Watampone Drs. H. Kasmaruddin, M.Pd dan dari Pembina KIR yang diwakili oleh Jabbar, S.Pd yang juga menjabat sebagai Wakamad (Wakil Kepala Madrasah) Kurikulum MTsN Watampone dan terakhir ditutup dengan pembacaan doa oleh Zaim Mahmudi Mujahid.
Memasuki acara inti yaitu  pelatihan jurnalistik dan penulisan karya ilmiah  terdiri atas 2 sesi. Sesi pertama dibahas  tentang jurnalistik dan sesi kedua tentang Penulisan karya ilmiah. Pada sesi pertama materi  tentang jurnalistik di bawakan oleh Zainal, S.Sos, M.Si yang merupakan  redaktur BonePos dan juga sebagai reporter LPPL SBB serta sebagai salah satu dosen di STIA Bone.  Pemateri mengupas tuntas tentang jurnalistik dan mendapat respon dari siswa/siswi MTsN Watampone. Beberapa pertanyaan dilontarkan oleh mereka sehubungan dengan materi yang dibawakan oleh pemateri.   Sebelum sesi pertama ditutup, pemateri memberi tugas kepada  seluruh peserta pelatihan  untuk membuat sebuah artikel. Waktu yang diberikan sekitar 20 menit. Walaupun banyak diantara siswa/siswi baru pertama kali membuat artikel seperti yang ditugaskan namun mereka tetap berusaha menulis semampu mereka. Antusias peserta pelatihan mengerjakan tugas menunjukkan keinginan dan minat mereka pada bidang jurnalistik.
Di sesi kedua, materi yang diberikan kepada siswa/siswi MTsN Watampone adalah tentang penulisan karya ilmiah yang dibawakan oleh pemateri Marlia Rianti, S.Pt, MM, M.Si yang merupakan dosen tetap di STIP YAPI Bone dan dosen luar biasa pada STKIP Muhammadiyah Bone dan STAIN Watampone.  Dengan gaya yang kocak dan penuh humoris, pemateri mampu mencairkan suasana yang gerah di ruangan aula MTsN Watampone karena terik mentari yang membakar dimusim kemarau. Siswa/siswa yang tadinya mengantuk dan terlihat kelelahan mulai bersemangat kembali.  Lebih-lebih diakhir sesi pemateri membagi-bagikan bingkisan pada siswa/siswi yang mampu menjawab pertanyaan dari pemateri terkait tentang penulisan karya ilmiah.
Dengan berakhirnya pelatihan jurnalistik dan penulisan karya ilmiah, diharapkan siswa/siswi MTsN Watampone, khususnya anggota KIR MTsN Watampone mampu membuat bulletin atau majalah yang diterbitkan oleh MTsN Watampone dan dikelola oleh siswa/siswi dan dibimbing oleh guru-guru MTsN Watampone.
























Senin, 27 April 2015

PELANTIKAN 8 PENGURUS ORGANISASI MTSN WATAMPONE TAHUN PELAJARAN 2015/2016

Langit cerah memayungi halaman sekolah MTsN Watampone. Udara pagi yang sejuk memotivasi kami, keluarga besar MTsN Watampone untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Terlihat dengan rapih siswa-siswi berpakaian putih biru berbaris memenuhi lapangan olah raga yang juga sekaligus digunakan untuk melaksanakan upacara bendera setiap hari senin. Sementara di depan mereka juga berdiri dengan rapih Kepala Madrasah MTsN Watampone Drs.H.Kasmaruddin, MPd, beberapa wakamad (wakil kepala Madrasah) beserta staf dan para pengajar siap-siap melakukan kegiatan rutin di hari senin, yaitu upacara penaikan bendera merah putih. Pada hari ini, terlihat ada sedikit perbedaan dengan pelaksanaan upacara sebelumnya. Diantara barisan siswa-siswi yang berpakaian putih biru di tengah lapangan, ada beberapa siswa-siswi yang berpakaian kebesaran dari masing-masing organisasi yang ada di MTsN Watampone. Hari ini Kepala Sekolah MTsN Watampone rencananya setelah pelaksanaan upacara bendera, ada acara tambahan yaitu,pelantikan pengurus baru dari 8 (delapan) organisasi yang ada di MTsN Watampone. Organisasi tersebut adalah: OSIS, Pramuka, PMR, PKS, Rohis, Drum Band, SSB dan KIR.






Adapun nama-nama pengurus organisasi MTsN Watampone Tahun Pelajaran 2015/2016 adalah:

OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah)
Ketua Umum : A. Muh. Amirul Fadli
Wakil Ketua 1 : Risnawati
Wakil ketua 2: Aditya catur Prawira
Sekretaris Umum ; Dwi Handayani H.S
Sekretaris 1: Wilda Kurniawan
Sekestaris 2: Muhammad Asdik Pascal
Bendahara Umum : Andi Urwatul Wutsqa
Bendahara 1 : Mutiara Prauimana
Bendahara 2 : Istianah Khalidah

Pramuka (PA)                       Pramuka (PI)
Ketua Umum : Yusri Fadil                              Ketua Umum : Ekky Reskianty A
Sekertaris Umum : Sairil Hamdani                 Sekertaris Umum : Nurul Fadillah Ramadani
Bendahara Umum : Ahmad Cahyo                 Bendahara Umum : Tri Suharti Ramadhani

PMR (Palang Merah Remaja)
Ketua Umum : A. Muh. Febri Angga
Sekertaris Umum : Fahriel
Bendahara Umum : Dini Adelia

PKS (Patroli Keamanan Sekolah)
Ketua Umum : Yuzril Dzul Aldza
Sekertaris Umum : Tasya Annisaul Khaerani
Bendahara Umum : Syahriana

ROHIS (PA)                               ROHIS (PI)
Ketua Umum : Zaim Mahmudy                            Ketua Umum : A. Mudarrisa Riffa'i
Sekertaris Umum : Muh. Isra Alfareza                 Sekertaris Umum : Diva Chaerani
Bendahara Umum : Muh. Idham                           Bendahara Umum : Yunischtira Pratiwi

DRUM BAND
Ketua Umum : Muh. Taufiq Dahri
Sekertaris Umum : Siti Nurul Aina Safika
Bendahara Umum : A. Fathana Ainun Qarni

SSB (Sanggar Seni Budaya) MAPPESONAE
Ketua Umum : Wahyuni
Sekertaris Umum : Nur Afiah
Bendahara Umum : Annisa Nadya Safitri

KIR (Kelompok Ilmiah Remaja)
Ketua Umum : A. Dwi Ananda
Sekertaris Umum : Farihah Rayhana Firdaus
Bendahara Umum : Delyazri Wahyulia